Pada akhir tahun ini, beberapa wilayah di Indonesia sudah mulai memasuki musim hujan, berbagai macam penyakit mengancam kesehatan kita. Untuk itu, kita perlu menjaga kesehatan tubuh kita supaya terhindar dari penyakit.
Baca juga : 4 manfaat konsumsi ikan air tawar
Mengkonsumsi buah ialah salah satu cara untuk memperkuat sistem imun dalam tubuh. Berikut jenis buah-buahan yang ampuh untuk menjaga daya tahan tubuh anda :
• Jeruk
Buah jeruk adalah salah satu buah yang kaya akan vitamin C. Konsumsi buah jeruk satu atau dua buah perhari sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan vitamin C harian anda, sehingga sistem kekebalan tubuh anda meningkat dan menghindarkan anda dari berbagai macam penyakit yang biasa muncul pada musim hujan, seperti batuk dan flu.
• Kiwi
Buah kiwi mengandung vitamin C, vitamin A, kalium, kalsium dan magnesium. Kandungan vitamin C dalam buah kiwi juga sangat tinggi, sehingga sangat baik dikonsumsi agar kita tidak gampang sakit saat musim hujan.
• Delima
Menurut penelitian, buah delima adalah salah satu buah yang kaya akan kandungan antioksidan. Antioksidan dapat berfungsi untuk memperkuat imun dan mencegah masuknya bakteri kedalam tubuh.
• Jambu biji
Buah jambu biji juga termasuk salah satu buah yang kaya akan vitamin C. Dalam 100 gram jambu biji terdapat vitamin C sebanyak 228,3 mg yang dapat mencegah anda terserang penyakit.
Baca juga : Makanan yang harus dihindari oleh penderita hipertensi
Itulah beberapa jenis buah-buahan yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda agar tetap sehat saat musim hujan.
Post a Comment
Post a Comment